Pleno akhir HMPS BKI sebagai ajang Refleksi Perjalanan dan Rencanakan Masa Depan

HumasUIN – Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Bimbingan Konseling Islam (BKI) Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Maulana Hasanuddin (SMH) Banten telah melaksanakan kegiatan Pleno Akhir pada tanggal (13/12/2025) yang bertempatkan di Yayasan Darul Auliya, Cipocok.

Acara ini merupakan momentum penting bagi HMPS BKI untuk merefleksikan perjalanan mereka selama satu periode kepengurusan.

Pleno akhir tersebut dilaksanakan sebagai ajang evaluasi menyeluruh atas capaian kinerja setiap bidang selama satu periode kepengurusan. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi wadah penyampaian laporan pertanggungjawaban pengurus, refleksi program kerja, serta penegasan berakhirnya masa jabatan kepengurusan HMPS BKI Periode 2025.

Dalam sambutannya, Fathurohman, Ketua umum HMPS BKI, mengharapkan bahwa kegiatan ini bukan hanya menjadi ajang seremonial saja, akan tetapi dapat menjadi wadah bagi mahasiswa untuk meningkatkan kemampuan analisis dan pengambilan keputusan.

Pleno Akhir ini juga menjadi kesempatan bagi HMPS BKI untuk memberikan rekomendasi serta masukan untuk perjalanan dan harapan kepengurusan HMPS BKI ke depannya


Jl. Jendral Sudirman No. 30
Ciceri, Kota Serang, Provinsi Banten,
Indonesia 42118

Jl. Syech Nawawi Al-Bantani
Curug, Kota Serang, Provinsi Banten
Indonesia 4217

Jl. Jend. Sudirman No.227,
Sumurpecung, Kec. Serang, Kota
Serang, Provinsi Banten Indonesia
42118

 Hak Cipta 2025 – UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten

Email : surat@uinbanten.ac.id No. Tlp : (0254) 200 323